Home »
Aneh dan Unik » Mengapa Kursor Mouse Miring?
Mengapa Kursor Mouse Miring?
Sponsored Link
Ads[300x250]
Pernahkah terpikir oleh kita, mengapa desain kursor mouse di komputer dibuat miring? Saking seringnya kita melihat kursor, mungkin pertanyaan itu tak pernah terlintas di benak kita.
Kursor mouse yang kita kenal selama ini umumnya berupa tanda panah tersebut dan ditampilkan miring sekitar 45 derajat ke kiri. Namun tahukan bahwa sebelumnya kursor dibuat tegak? Lalu mengapa dibuat miring?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, kita harus kembali ke masa pada awal mula mouse dibuat, di era tampilan komputer masih berupa susunan pixel resolusi rendah.
Menurut penjelasan di situs Stack Exchange, mouse dan kursor pertama kali dibuat oleh Douglas Englebart pada tahun 1968. Awalnya, kursor memang dibuat tegak lurus ke atas.
Namun, saat komputer Xerox PARC dibuat sekitar tahun 1970-an, kursor kemudian dibuat miring. Alasannya, dengan layar resolusi rendah di jaman itu, kursor mouse yang tegak lurus susah dicari di layar.
Ars Technica Pointer mouse semula didesain tegak lurus, sulit dibedakan dengan obyek lain di layar
Dengan pixel resolusi rendah, tampilan kursor sulit dibedakan dengan obyek-obyek lain yang ditampilkan layar komputer. Apalagi saat itu tampilan layar masih monokrom.
Karena itu, dengan membuat kursor yang melintang 45 derajat, akan mempermudah pengguna mencari kursor di layar.
Setelah itu, kursor miring ke kiri temuan Englebart tersebut kemudian diadopsi oleh pembuat-pembuat software komputer hingga kini. Hal tersebut termasuk dilakukan oleh pencipta Apple, Steve Jobs yang meminjam kursor tersebut untuk Mac OS-nya, dan kemudian Bill Gates dengan Windows-nya.
Ads[300x250]
Terkait:
Ke Mana Perginya Lalat pada Malam Hari?Kita tentu tidak asing lagi dengan binatang bernama lalat. Serangga ini hampir selalu terlihat hingg… Read More...
Beredar Foto Mirip Justin Bieber Cium Seorang Pria Nama Justin Bieber nampaknya tak bisa lepas dari hal-hal yang bersifat negatif. Baru-baru ini kem… Read More...
Suami Gugat Istri Gara-Gara Lahirkan Anak Buruk Rupa Seorang suami di China menggugat carai istrinya sekaligus menuntut ganti rugi lebih dari US$120,0… Read More...
Inilah Rahasia di balik SIDIK JARI manusia ! Sidik jari merupakan identitas pribadi yang tak mungkin ada yang menyamainya. Jika di dunia ini hi… Read More...
Negara-Negara Dengan Wanita Tercantik di DuniaKecantikan identik dengan para wanita, dan begitupun sebaliknya. Banyak yang beranggapan jika fisik … Read More...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Cek-Cek
ReplyDelete